Polres Sintang Bersama Instansi Terkait Lakukan Penyemprotan di 3 Titik Area Yang Ramai Dikunjungi

0
741

Sintang – Dalam rangka menindak lanjuti perintah Kapolri terkait pencegahan wabah Virus Corona di Indonesia, timbulah Maklumat Kapolri dan Surat Telegram yang ditandatangani Wakapolri Nomor ST/1008/III/KES.7/2020 tertanggal 27 Maret 2020 tentang Penyemprotan Disinfektan Secara Massal di seluruh Indonesia.

Menyikapi hal tersebut, Polres Sintang Bersama unsur TNI, Dinas Kesehatan, Manggala Agni, Busera, BPBD dan Pol PP menggelar aksi penyemprotan cairan disinfektan di 3 titik lokasi yaitu Pasar Sungai Durian, Polres Sintang dan Pasar Inpres dan tidak menutup kemungkinan area sekitar juga terkena penyemprotan seperti fasilitas-fasilitas umum yang letaknya tidak jauh dari 3 titik lokasi tersebut.

“Dalam rangka mendukung keselamatan masyarakat diperlukan gerakan preventif secara masif dan serentak untuk meminimalisir tingkat penyebaran virus corona (Covid-19),” pungkas Kapolres Sintang mengutip pesan Wakapolri, Selasa (31/03/2020).

Penyemprotan masal tersebut dimulai pukul 09.00 Wib, berbekal kendaraan seperti Watercanon dan mobil dinas dari Damkar beserta BNPB yang telah berisi cairan Disinfektan penyemprotan pun dilakukan di sepanjang jalan raya maupun toko dan ruko yang ada di pinggir jalan.

“Bersama dan bersinergi kita minimalisir penyebaran virus corona, dan dengan menggunakan seluruh kendaraan dinas Polri seperti kendaraan watercanon, ataupun memanfaatkan bantuan kendaraan dinas lain seperti mobil pemadam kebakaran dan sarana pendukung lainya” Jelas AKBP John Ginting.

Sebelum dilaksanakan penyemprotan ini masyarakat telah dihimbau untuk sementara waktu menutup toko-tokonya sehingga penyemprotan dapat dilakukan secara masif dan hasilnya efektif untuk menekan penyebaran Covid-19 khususnya di Kabupaten Sintang.

“Untuk area pasar itu mulai dari toko sembako hingga pasar buah kita semprot semua tapi sebelumnya sudah kita himbau untuk menutup toko nya dulu sementara ataupun bisa menutup dagangannya dengan plastik untuk melindungi sehingga tidak terkena cairan disinfektan” ujar Kapolres.

“Usai 3 area itu kita semprotkan cairan Disinfektan, agar lebih optimal lagi kita lanjutkan dengan penyemprotan di jalan protokol MT Haryono sampai dengan makam pahlawan agar hasilnya lebih efektif” tambah Kapolres

Kapolres Sintang bersama dengan jajarannya berkomitmen bahwa pihaknya akan berusaha semaksimal mungkin dalam menekan penyebaran covid-19 khususnya di daerah Kabupaten Sintang.

Sebelumnya perlu diketahui bahwasanya Rumah Sakit Ade M. Djoen di Kabupaten Sintang merupakan rumah sakit rujukan dari 5 Kabupaten lainnya sehingga resiko untuk penyebaran Covid-19 lebih rawan yang mana hal ini menjadikan Polres Sintang dan Dinas Kesehatan serta instansi terkait lainnya untuk lebih aktif dalam penanganan penyebaran Covid-19.

(Cal)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here