23.2 C
Sintang
Jumat, 13 Desember 2024

HUT TNI ke-74, Polisi Beri Ucapan Dengan Memasang Spanduk

Baca juga

Binjai Hulu – Ada peristiwa unik di peringatan Hari Ulang Tahun TNI ke-74. ucapan selamat ulang tahun oleh anggota Polsek Binjai hulu dengan memasang banner yang dipasang di depan Mako Polsek Binjai hulu dan Jalan poros Sintang-Ng.ketungau.

“Kami sengaja memberikan papan ucapan selamat kepada anggota TNI di hari ulang tahun ke-74, ini juga penegasan bahwa TNI dan Polri tetap kompak, bersaudara dan tidak ada perselisihan,” kata Kapolsek Binjai hulu Ipda Dedi Supriadi, S.H, Jumat (04/10/19)

Ia menjelaskan, selama ini TNI dan Polri saling menghormati serta menghargai sehingga tidak pernah terjadi perselisihan yang berujung konflik.

“Kami mengedepankan sinergitas, namun tetap pada jalur dan tugas masing-masing tanpa ada gesekan yang memicu konflik,” ujarnya.

Ia mengharapkan ke depan TNI dan Polri di Binjai hulu tetap kompak, tidak ada ego sektoral melainkan saling menghargai tugas dan tanggung jawab masing-masing.

“Bagi kami keamanan dan ketertiban di masyarakat yang utama, maka TNI dan Polri tetap membangun sinergitas untuk mewujudkan itu,” ujarnya.

Sementara Danramil Kelam Permai mengaku tersanjung atas ucapan selamat yang cukup hangat dan benar-benar “surprise” dari sejumlah anggota polisi dari Mapolsek Binjai hulu.Kami mengucapkan terimakasih atas ucapan selamat yang istimewa ini ,”

Publish:Eky

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Aipda Ari Kusuma Jadi Polri Penggerak Ketahanan Pangan di Kelam Permai

Kelam Permai - Merupakan Program Bapak Presiden dalam visi Asta Cita beliau dalam mensukseskan Ketahanan Pangan Nasional. Ketahanan Pangan adalah...
spot_img

Berita Serupa

spot_img