Kayan Hulu – Polsek Kayan Hulu melaksanakan kegiatan panen jagung sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan di wilayah Kecamatan Kayan Hulu.
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari program pertanian yang sebelumnya digagas bersama masyarakat, dengan tujuan meningkatkan kemandirian pangan serta kesejahteraan warga di daerah pedalaman.
Panen jagung yang dilaksanakan tersebut menjadi bukti nyata sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam menjaga ketersediaan bahan pangan.
Melalui keterlibatan langsung dalam kegiatan pertanian, Polsek Kayan Hulu tidak hanya berper






