29.4 C
Sintang
Selasa, 13 Januari 2026

Polsek Binjai Hulu Tanam Bibit Jagung Dukung Ketahanan Pangan

Baca juga

Binjai Hulu – Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan di wilayah Kecamatan Binjai Hulu, Warga bersama personel Polsek Binjai Hulu melaksanakan penanaman dan penyerahan bibit jagung di lahan milik warga. Rabu pagi (19/11).

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan para petani setempat.

Personel Polsek Binjai Hulu Bripka Nurhilal Natadipura turut hadir dan berpartisipasi langsung dalam proses penanaman, sebagai wujud dukungan terhadap program ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah.

Selain penanaman, juga dilakukan penyerahan bibit jagung unggul kepada warga untuk memastikan budidaya jagung dapat berjalan maksimal.

Kepolsek Binjai Hulu Iptu Royce Erlanfo menyampaikan apresiasi atas keterlibatan Polsek Binjai Hulu yang dinilai sangat membantu meningkatkan semangat masyarakat. “Sinergi antara Kepolisian dan masyarakat merupakan langkah nyata dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan

Kapolsek juga menegaskan bahwa kepolisian siap mendukung setiap program positif yang bermanfaat bagi kesejahteraan warga.

Mereka berharap kegiatan ini dapat menghasilkan panen jagung yang melimpah dan memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat Desa Mensiku.

Warga yang menerima bibit menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan dan pendampingan yang diberikan.

Dengan dukungan berbagai pihak, Desa Mensiku optimis dapat menjadi desa yang tangguh dalam ketahanan pangan serta mampu meningkatkan produksi pertanian di masa mendatang.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Bhabinkamtibmas Polsek Dedai Menghadiri Kegiatan Tabligh Akbar Dalam Rangka Memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447H

Humas Polsek DedaiBhabinkamtibmas Polsek Dedai Aipda Hendri menghadiri Kegiatan Tabligh Akbar Dalam Rangka Memperingati Isra' Wal Mi'raj Nabi Muhammad...
spot_img

Berita Serupa

spot_img