“Untuk ibadah contohnya tahun 2020 kemarin lokasinya bermacam-macam ada yang terpusat di Stadion Baning Sintang, Masjid Al-Amin dan halaman Makodim 1205 Sintang yang dimana untuk tahun ini akan dihimbau pelaksanaan ibadah Shalat Ied kalau memang di kompleksnya terdapat masjid alangkah lebih baik di lokasi tersebut tidak harus menuju ke satu tempat tertentu,” ujar Ventie.
Baca juga:
* Polres Sintang Lakukan Sertijab Wakapolres dan Kabagops Polres Sintang
Tidak berhenti disana saja, dalam Operasi Ketupat ini pihaknya juga akan melakukan pengawasan ketat di tempat-tempat keramaian yang sering dikunjungi warga menjelang Idul Fitri seperti pasar dan pusat perbelanjaan.
“Tempat perkumpulan seperti pasar dan pusat-pusat perbelanjaan akan jadi target operasi kami karena dari tahun ke tahun di semua wilayah sudah pasti menjelang Idul Fitri lokasi-lokasi tersebut tentunya akan memicu keramaian dan pastinya akan ada pelanggaran Protokol Kesehatan Covid-19,” tutunya. (hps)