Sintang – Mengingat besok merupakan salah satu hari bersejarah seluruh warga Indonesia tepatnya yaitu memperingati hari Pahlawan Nasional ke-75 yang jatuh tepat pada tanggal 10 November 2020, Kapolres Sintang AKBP Ventie Bernard, SIK, SH, MIK menghimbau kepada masyarakat agar menghormati hari tersebut.
Menghormati yang dimaksudkan Kapolres Sintang dalam hal ini ada beberapa cara seperti memasang bendera satu tiang penuh selama Hari Pahlawan tersebut serta mengheningkan cipta selama 60 detik.
Himbauan ini sendiri didasarkan pada surat edaran Bupati yang mana disampaikan langsung oleh Pjs. Bupati Sintang Ir. Florentinus Anum, M.Si dimana Polres Sintang juga ikut serta mendukung pelaksanaan serta rangakain kegiatan apa saja yang ada di hari itu.
“Besok adalah hari bersejarah kita bangsa Indonesia, jadi ayo hormati para pahlawan caranya tidak sulit cukup dengan pasang bendera satu tian penuh dan mengheningkan cipta serentak pukul 08.15 Wib,” Ungkap Kapolres.