28.5 C
Sintang
Senin, 17 Februari 2025

Patroli Pasar Jelang Naru di Polsek Ketungau Hulu Guna Ciptakan Kondisi Aman

Baca juga

Ketungau Hulu – Anggota polsek ketungau hulu melaksanakan patroli Pasar menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru di wilayah Desa senaning kecamatan ketungau hulu.Patroli Pasar Menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru Di Wilah Hukum polsek ketungau hulu Guna Cipta Kondisi Bagi Masyarakat permai kabupaten sintang. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta menyampaikan himbauan kamtibmas secara langsung kepada warga.

“dengan berpatroli secara rutin dan berdialog langsung dengan warga, kami berharap dapat mendengar langsung permasalahan yang ada serta memberikan solusi yang tepat”, ujar Kapolsek.Selama patroli, anggota polsek ketungau hulu mengunjungi beberapa warga untuk berinteraksi. Mereka memberikan himbauan agar warga selalu waspada terhadap tindak kriminal seperti pencurian, peredaran narkoba dan tindakan kekerasan. Selain itu, warga diingatkan untuk selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian jika menemukan hal-hal yang mencurigakan.

Salah satu warga menyatakan apresiasinya terhadap kegiatan patroli yang dilakukan oleh personel polsek ketungau hulu.

“kami merasa lebih tenang dengan kehadiran polisi yang rutin berpatroli dan memberikan kami informasi serta himbauan terkait keamanan. Ini sangat membantu kami dalam menjaga lingkungan”, ungkap salah satu warga yang disambangi personel polsek ketungau hulu.

Kegiatan patroli rutin ini mendapat tanggapan positif dari masyarakat. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan untuk memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah ketungau huliu tetap terjaga. Dengan adanya interaksi langsung ini, diharapkan kesadaran warga akan pentingnya keamanan bersama semakin meningkat.

AKP NONO PARTOYUWONO menegaskan komitmen polsek ketungau hulu dalam menjaga keamanan wilayahnya. “Kami akan terus meningkatkan frekuensi patroli dan menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat. Keamanan adalah tanggung jawab bersama, dan kami siap untuk bekerja sama dengan warga dalam menjaga ketertiban”, Tutupnya.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Kemnaker Gandeng Polri Berantas Preman di Kawasan Industri

Jakarta - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) bakal menindak tegas oknum organisasi masyarakat (ormas) bergaya preman yang mengganggu operasional pabrik dan investasi di...
spot_img

Berita Serupa

spot_img