Kapolsek Ajak Anggota Untuk Lebih Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

0
346

Sintang – Kapolsek Sintang Kota IPTU Harjanto, SH. MH saat memimpin anev kinerja di ruang BKPM Polsek Sintang Kota berpesan di hadapan Anggota untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Rabu (30/10/19).

Kemudian Kapolsek, menyampaikan atensi dari pimpinan setiap anggota Bhabinkamtibmas agar lebih meningkatkan Sambang dan deteksi dini di wilayah desa binaan masing-masing.

“Dengan aktif menjalin silaturahmi kamtibmas dan komunikasi dengan Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat,  guna menyaring informasi agar dapat mendeteksi secara dini gangguan kamtibmas maupun Potensi konflik jelang Pilkada 2020,” Tutur Kapolsek.

Disamping itu Kapolsek juga memberikan motivasi kepada seluruh anggota untuk bekerja dengan semangat ,penuh rasa ikhlas dan syukur  karena tugas dan tanggungjawab Polri kedepannya akan semakin berat demi terwujudnya pelayanan publik yang profesional modern dan terpercaya atau yang lebih dikenal dengan sebutan Promoter.

 ”Dan Jangan lupa berdoa dan mohon kepada Allah SWT agar selalu di berikan kesehatan dan keselamatan dalam menjalankan tugas memelihara Kamtibmas menegakkan hukum serta sebagai pelindung , pengayom dan pelayan masyarakat,” Tambah Kapolsek.

Dalam pelaksanaan anev kinerja ini di hadiri oleh Wakapolsek Sintang Kota, Para Kanit dan Kasium serta anggota lainnya.

Penulis : Imam

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here