Sintang – Apel pagi merupakan kewajiban bagi setiap anggota Polri, selain untuk menerima arahan pimpinan dan pengecekan kesiapan personil, apel pagi juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan bagi setiap anggota Polri. Yang mana kegiatan tersebut dilakukan hari ini Selasa (15/10/19) dan juga dilaksanakan setiap paginya oleh personel Polres Sintang.
Apel pagi yang diawali dengan arahan yang disampaikan oleh Kabag Ops Polres Sintang Kompol Koster pasaribu, soliditas dan solidaritas antar personel soliditas sangat penting untuk menjaga supaya kinerja Polres Sintang agar tetap baik khususnya dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
“untuk itu marilah kita sama-sama koreksi diri dan koreksi rekan bahkan, untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat” jelasnya.
Selain itu, apel pagi kali ini juga dilaksanakan pengecekan kelengkapan setiap personel dengan tujuan untuk mengetahui dan mengingatkan kepada seluruh personel terkait dengan kelengkapan diri, mulai dari sikap tampang, Surat kelengkapan identitas diri, dan juga perlengkapan penunjang kinerja personel Polres Sintang.
Pengecekan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Sintang AKBP Adhe Hariadi, SIK., MH. Didampingi oleh Pejabat Utama Polres Sintang.
Baca Juga: 75 Bintara Polda Kalbar Lolos Seleksi Pendidikan Ahli Golongan
Kepada seluruh Personel, Kapolres Sintang berpesan dengan berkembangnya paham-paham radikalisme serta maraknya tindak kriminalitas baik itu dilakukan kepada masyarakat sipil, pejabat negara, bahkan anggota Polri itu sendiri, oleh sebab itu hendaknya bekalilah diri kita sendiri dengan persiapan yang memadai supaya mencegah diri kita menjadi korban tindak kriminalisme.
“mulailah dengan berperilaku sopan santun serta saling menghargai kepada semua orang agar tidak menimbulkan sikap arogansi dan menimbulkan kebencian bagi yang melihatnya. Saya rasa hal tersebut merupakan self defend yang paling ampuh. Akan tetapi tidak menutup kemungkinan tetap ada oknum-oknum yang akan melakukan tindakan radikal, itu sebabnya alangkah lebih baik apabila kita juga melengkapi diri kita dengan peralatan yang sewajarnya untuk mencegah hal tersebut terjadi” terangnya.
Baca juga: Lewat Upacara Bendera, Kapolres Sisipkan Pesan
Dari hasil pengecekan masih banyak terdapat hal yang perlu dibenahi dari personel Polres Sintang Secara keseluruhan, dan Polres Sintang sendiri berkomitmen untuk memperbaikinya supaya lebih meningkatkan kinerja personel Polres Sintang.