Kanit Binmas Polsek Binjai Hulu, Patroli Himbau Warga Tunda Mudik

0
334

Binjai Hulu – Upaya mencegah virus corona (Covid-19) terus digalakkan oleh jajaran Polsek Binjai Hulu, Polres Sintang.

Ps.Kanit Binmas beserta Ps.Kahumas Polsek Binjai hulu, Polres Sintang, Aipda J. Supento beserta Aipda Choirul. Y melaksanakan giat patroli sambang pada Desa Dak jaya, Kecamatan Binjai hulu, Kabupaten Sintang, jum’at (08/5/2020), sekitar Pukul 14.00 wib.

Giat Patroli sambang menyasar pemudik guna menyampaikan himbauan terkait pencegahan penyebaran virus corona (covid 19) dan “tunda mudik” tahun ini.

Harapannya para pemudik yang pada umumnya adalah orang tua dan para perantau bisa menyampaikan kepada rekan-rekannya agar mematuhi anjuran pemerintah dalam hal penanganan wabah virus corona salah satunya jangan mudik pulang kekampung.

“Jika ada warga yang baru datang dari daerah yang terkena wabah virus corona agar mengisolasi diri secara mandiri di rumah masing-masing”, sebut Aipda J. Supento.

Ia juga menambahkan himbauannya kepada para pemuda untuk tidak melaksanakan aktifitas yang dapat melibatkan kerumunan warga, membiasakan untuk mencuci tangan, olah raga dengan teratur serta melakukan hal-hal positif lainnya agar terhindar dari virus corona dan pentingnya physical distancing (menjaga jarak) dalam setiap aktifitas serta selalu menggunakan masker.

“Ajak sanak saudara untuk tidak mudik tahun ini, agar kita semua terhindar wabah virus corona,” ucap Aipda J. Supento, sambil menempel Himbauan tunda mudik.

Penulis : Choirul

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here