Jaga Kamtibmas Aman, Polsek Kelam Permai Tingkatkan Patroli

0
178

Kelam Permai – Antisipasi gangguan Kamtibmas di bulan puasa, piket jaga Mako Polsek Kelam Permai melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan. Kegiatan tersebut dilakukan dengan berpatroli secara langsung menyambangi masyarakat yang sedang beraktivitas di Pasar Kelam Permai. Rabu (12/04/2023).

Kegiatan patroli merupakan upaya Polsek Kelam Permai untuk menjaga situasi keamanan di Kec. Kelam Permai tetap berjalan aman dan damai. Padatnya aktivitas yang dilakukan oleh masyarakat untuk menyambut perayaan hari raya Idul Fitri tidak menutup kemungkinan adanya pelaku kejahatan yang memanfaatkan situasi tersebut untuk melakukan kejahatan, pencurian, perampokan, penipuan bahkan hipnotis.

Menurut Bripka Eko, Perlunya kehadiran Kepolisian khususnya Polsek Kelam Permai ditengah keramaian atau kesibukan masyarakat tentunya sangat diperlukan, agar dapat mencegah terjadinya aksi kejahatan kepada masyarakat.

Kegiatan ini akan terus dilakukan Polsek Kelam Permai untuk memantau sitkamtibmas ditengah kesibukan masyarakat yang melaksanakan aktivitas, sehingga situasi keamanan di Kec. Kelam Permai benar -benar kondusif dan masyarakat dapat dengan tenang dan nyaman untuk beraktivitas.

“Kami akan memantau situasi yang ada dengan terus melaksanakan Patroli ditempat-tempat rawan terjadi tindak kejahatan, dengan harapan terciptanya keamanan bagi masyarakat. ” ungkapnya.

Kapolsek Kelam Permai AKP M. Rastid menyampaikan, “kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, dan akan terus kami laksanakan guna memberikan rasa aman kepada warga masyarakat menjelang hari raya Idul Fitri, “Ucap Kapolsek.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here