Tabrak Truk Tangki, Warga Sintang Meninggal Dunia di Jalan Sintang-Putussibau

0
596
Anggota Polsek Kelam Permai mendatangi dan melakukan evakuasi korban dan barang bukti di lokasi kejadian lakalantas. Imbuh, warga Masuka, Kecamatan Sintang, tewas mengenaskan setelah terlibat kecelakaan lalu lintas di jalan Sintang-Putussibau,tepatnya Desa Pelimping, Dusun Bubur Tapang, Kecamatan Kelam Permai, Kabupaten Sintang, Jumat 26 November 2021. Foto: Tribun News Pontianak.
Penulis: Agus Pujianto | Editor: Try Juliasyah
Artikel asli Tabrak Truk Tangki, Warga Sintang Meninggal Dunia di Jalan Sintang-Putussibau

Sintang – Imbuh, warga Masuka, Kecamatan Sintang, tewas mengenaskan setelah terlibat kecelakaan lalu lintas di jalan Sintang-Putussibau, tepatnya Desa Pelimping, Dusun Bubur Tapang, Kecamatan Kelam Permai, Kabupaten Sintang, Jumat 26 November 2021.

Pengemudi sepeda motor berusia 60 tahun tersebut meninggal dunia di tempat kejadian akibat luka parah dibagian kaki, perut dan tangan.

Lakalantas antara truk tangki solar dan sepeda motor yang dikendarai Imbuh terjadi pada Jumat, 26 November 2021 sekitar jam 10.30 wib.

Baca juga: Polres Sintang Sukseskan Vaksinasi Covid-19 Serentak di Kabupaten Sintang

Kapolsek Kelam Permai, Iptu Eko Supriyatno mengatakan lakalantas terjadi saat mobil truk tangki yang dikemudikan oleh Maulana melaju dari arah Sintang menuju kapuas hulu.

“Tiba-tiba dari arah berlawanan di Desa Pelimping dusun bubur tapang melaju motor yang di kendarai oleh Imbuh oleng menabrak bagian samping safty mobil tangki minyak yang mengakibatkat pengendara motor meninggal di tempat. Korban mengalami luka putus kaki sebelah kanan, perut sobek, tangan kanan lecet,” kata Kapolsek dikonfirmasi Tribun Pontianak.

Anggota Polsek Kelam Permai mendatangi dan melakukan evakuasi korban dan barang bukti di lokasi kejadian lakalantas.

Saat ini, kecelakaan lalu lintas tersebut ditangani langsung Unit Laka Lantas Polres Sintang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here