27.4 C
Sintang
Jumat, 18 April 2025

Polsek Sintang Kota Aktif dalam Monitoring Ketahanan Pangan

Baca juga

Sintang – Bhabinkamtibmas Polsek Sintang Kota melaksanakan kegiatan monitoring ketahanan pangan di Kelurahan Mengkurai.

Dalam kegiatan ini, Aiptu Durohaman. bersama para Bhabinkamtimas memberikan edukasi kepada warga setempat mengenai pentingnya memanfaatkan lahan pertanian untuk mendukung program ketahanan pangan pemerintah, Kamis (16/1).

Kegiatan penanaman sayuran cabai, tomat, dan kacang panjang dilakukan di beberapa lahan pertanian milik warga desa/Kelurahan Aiptu Durohaman mengajak masyarakat untuk mengoptimalkan lahan yang tersedia, baik di pekarangan maupun lahan yang belum dimanfaatkan, guna meningkatkan produksi pangan lokal.

Ia menjelaskan bahwa pemanfaatan lahan pertanian secara efektif tidak hanya membantu memenuhi kebutuhan pangan keluarga tetapi juga dapat menjadi sumber pendapatan tambahan bagi warga desa.

Menurut Aiptu Durohman budidaya sayuran seperti cabai, tomat, Kacang Panjang dan terong memiliki potensi ekonomi yang baik dan permintaan pasar yang stabil. Dengan pengelolaan yang tepat, masyarakat dapat memaksimalkan hasil pertanian mereka dan secara langsung berkontribusi pada ketahanan pangan lokal. Selain itu, hasil pertanian ini juga diharapkan dapat mengurangi ketergantungan masyarakat pada pasokan dari luar desa, sekaligus meningkatkan kemandirian pangan desa maupun kelurahan.

Aiptu Durohman. berharap, melalui kegiatan ini, masyarakat dapat lebih termotivasi untuk mengembangkan lahan mereka dengan tanaman produktif yang bermanfaat. Dengan dukungan dari Polsek Sintang Kota, kegiatan ini juga menjadi salah satu bentuk pengabdian aparat kepolisian dalam mendukung kesejahteraan dan ketahanan pangan di tingkat.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Pamatwil Polda Kalbar Cek Lahan Ketahanan Pangan di Sintang Jelang Panen Serentak

Sintang - Tim Pengamat Wilayah (Pamatwil) Polda Kalimantan Barat melakukan pengecekan terhadap lahan tanam yang menjadi program Asta Cita...
spot_img

Berita Serupa

spot_img