Ambalau – Polsek Ambalau melaksanakan patroli rutin di wilayah perairan untuk memantau kondisi debit air di Sungai Melawi pada Selasa (23/10). Patroli ini dilakukan sebagai langkah antisipasi potensi banjir di daerah sekitar akibat tingginya curah hujan beberapa hari terakhir.
Kapolsek Ambalau, Ipda J. Supento, menyampaikan bahwa kegiatan patroli perairan ini bertujuan untuk memantau langsung kondisi aliran air dan memastikan keamanan masyarakat yang tinggal di sepanjang bantaran sungai. “Kami melakukan pengecekan langsung di lapangan untuk mengetahui peningkatan debit air dan memberikan himbauan kepada warga agar selalu waspada terhadap kemungkinan banjir,” ujarnya.
Dalam patroli tersebut, anggota polsek menyusuri tepian sungai, serta mengunjungi beberapa desa yang terletak di sekitar Sungai Melawi. Selain memantau ketinggian air, petugas juga berkoordinasi dengan perangkat desa setempat untuk memberikan informasi terbaru terkait kondisi cuaca dan langkah-langkah pencegahan bencana.
“Kami berharap masyarakat tetap tenang namun waspada, terutama bagi mereka yang berada di daerah rawan banjir. Patroli ini akan terus dilakukan selama curah hujan masih tinggi dan potensi banjir belum mereda,” tambah Kapolsek.
Sungai Melawi dikenal sebagai salah satu sungai besar yang alirannya dapat meningkat secara drastis saat musim hujan tiba. Oleh karena itu, patroli rutin seperti ini diharapkan mampu membantu mencegah hal-hal yang tidak diinginkan dan memperkuat sinergi antara pihak kepolisian dan masyarakat setempat dalam menghadapi potensi bencana alam.