24.6 C
Sintang
Kamis, 21 November 2024

Polri Menggelar Vaksinasi Mobiling di Tiga Titik di Sintang

Baca juga

Sintang – Dalam rangka mendukung percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Sintang, Polres Sintang bersama jajarannya tak henti-hentinya terus menggelar kegiatan vaksinasi Covid-19 di beberapa lokasi yang merupakan rangkaian agenda gerai vaksin Presisi Polres Sintang, Rabu 15/12.

Vaksinasi yang kali ini digelar kembali oleh Polres Sintang dilaksanakan di beberapa titik lokasi seperti Terminal Sungai Durian, Kelurahan Ulak Jaya dan Pondok Pesantren Al-Ma’arif yang dimana pada kegiatan ini Polres Sintang juga turut menggandeng tenaga kesehatan dari beberapa instansi terkait.

Baca juga: Polri Akan Bekerjasama Dengan Perusahaan di Sintang Dalam Penanggulangan Karhutla

Ipda Royce Erlando yang merupakan paurkes Polres Sintang mengatakan bahwa dikarenakan antusias warga yang cukup tinggi maka pelaksanaan vaksinasi selama tiga hari kedepan yang terhitung dari tanggal 15-17 Desember di tiga lokasi.

“Sebelum-sebelumnya gerai vaksin presisi ini lebih sering kami laksanakan di klinik Polres Sintang tapi melihat perkembangan di lapangan dan beberapa ada juga masukan maka dari itu vaksinasi digelar secara mobiling sehingga lebih memudahkan bagi warga yang ingin datang,” jelasnya.

Dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi tersebut personil Polsek juga diterjunkan untuk melakukan pengamanan serta penertiban di lokasi sehingga tidak menimbulkan kerumunan di sekitar tempat vaksinasi.

Dari vaksinasi yang terus digelar tersebut, diharapkan dapat membangun herd imunity masyarakat Kabupaten Sintang sehingga mampu menekan angka penyebaran kasus Covid-19. (*)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Polsek Dedai dan Stakeholder Melakukan Luncing Gugus Tugas Polri

Dedai - Forkopimcam Kecamatan Dedai dan unsur terkait, mengikuti Launching Gugus Tugas Polri dalam rangka mendukung ketahanan pangan Secara...
spot_img

Berita Serupa

spot_img