22.9 C
Sintang
Kamis, 13 Maret 2025

Polisi Sidak Minyak Goreng Subsidi Minyak Kita di Sintang

Pengecekan berlangsung diberbagai titik distribusi di wilayah hukum Polres Sintang guna memastikan tidak ada pengurangan volume dalam kemasan minyak goreng yang beredar di masyarakat.

Baca juga

Dari hasil sidak ini tidak ditemukan ketidaksesuaian, dalam pemeriksaan yang dilakukan secara cermat, tim memastikan volume minyak goreng yang tertera dalam kemasan 1 dan 2 liter sesuai dengan standar.

Tidak ada indikasi pengurangan volume atau praktik curang dalam distribusi minyak goreng subsidi ini.

Baca juga: Kapolres Sintang Salurkan Bantuan Sosial ke Anak-anak Panti

Andika Wahyutomo menyampaikan, pengecekan ini merupakan bagian dari komitmen Kepolisian dalam menjaga hak masyarakat mendapatkan minyak goreng subsidi dengan kualitas dan kuantitas yang sesuai ketentuan.

“Kami akan terus mengawasi distribusi minyak goreng subsidi ini agar masyarakat mendapatkan haknya secara utuh. Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk segera melaporkan jika menemukan indikasi kecurangan,” tegas AKP Andika.

Dengan hasil sidak ini, masyarakat Sintang dapat merasa lebih tenang bahwa pasokan Minyak Kita yang diterima sesuai standar dan tidak mengalami pengurangan volume.

Kepolisian berjanji akan terus melakukan pengawasan ketat demi memastikan keadilan dalam distribusi minyak goreng subsidi di wilayah Sintang. (*)

EditorWahyu
spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Personel Polsek Sepauk Beri Pengamanan Shalat Tarawih

Sepauk - Untuk memastikan situasi kamtibmas aman serta kondusif saat pelaksanaan ibadah shalat tarawih , Polsek Sepauk terjunkan anggota...
spot_img

Berita Serupa

spot_img