Kayan Hilir – Personel gabungan dari TNI, Polri, dan Satuan Polisi Pamong Praja (Pol PP) melaksanakan kegiatan pengamanan ibadah awal Tahun 2026 di wilayah Kecamatan Kayan Hilir, kamis (1/01/2026).
Pengamanan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Kristiani dalam melaksanakan ibadah.
Kegiatan pengamanan meliputi penjagaan di sekitar lokasi ibadah, pengaturan arus lalu lintas, serta monitoring situasi kamtibmas selama pelaksanaan ibadah berlangsung. Sinergitas antarinstansi ini merupakan wujud komitmen bersama dalam menjaga toleransi, keamanan, dan ketertiban masyarakat.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif hingga ibadah selesai dilaksanakan.






