Jakarta – Kepolisian RI akan membuka penerimaan Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) 2025 di bidang pertanian, perikanan, peternakan, gizi dan masyarakat.
Melansir akun Instagram Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Metro Jaya @birosdmpmj, pendaftaran Bakomsus Polri 2025 dibuka mulai 11-17 November 2024 di seluruh Polres/Polda.
Sementara itu, dikutip dari penerimaan.polri.go.id, penerimaan Bakomsus Polri 2025 ini merupakan proses untuk mendapatkan calon Bintara Polri untuk menjadi Bintara Polri dengan pangkat Brigadir Polisi Dua (Bripda) melalui pembentukan Bintara Polri.
Kuota didik rekrutmen ini meliputi Bakomsus bidang Pertanian, bidang Perikanan dan Bidang Peternakan sebanyak 500 orang (pria dan wanita); Bakomsus Gizi dan Kesehatan Masyarakat sebanyak 100 wanita.
Berikut persyaratan pendaftaran rekrutmen Bakomsus Polri 2025.
- Jenis kelamin pria dan wanita, bukan anggota/mantan anggota Polri/TNI dan PNS, serta belum pernah mengikuti pendidikan pembentukan Polri/TNI;
- Berijazah serendah-rendahnya:
a) SMK (bukan lulusan dan atau berijazah Paket A, B dan C):
- melampirkan nilai rata-rata ijazah minimal 65,00 atau minimal C bagi yang menggunakan alphabet (A, B, C, D), sedangkan peserta dari Polda Papua dan Papua Barat dengan nilai rata- rata ijazah minimal 60,00 atau minimal C bagi yang menggunakan alphabet (A, B, C, D);
- khusus peserta Orang Asli Papua (OAP) diperbolehkan berijazah Paket A dan Paket B.







Sa mau jadi anggota polisi yang sabar
Sopan santun