Binjai Hulu – Kapolsek Binjai Hulu Iptu Royce Erlando, S.K.M., M.H menghadiri kegiatan peresmian Gedung Galeri Seni di Desa Ampar Bedang, Kecamatan Binjai Hulu, Kabupaten Sintang. Acara peresmian yang berlangsung pada hari ini berjalan dengan khidmat dan penuh antusias dari masyarakat setempat. Rabu, (26/11/2025). pagi
Peresmian gedung yang menjadi pusat kegiatan seni dan budaya masyarakat tersebut juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (Pemdes) Kabupaten Sintang, Bapak Syarif Yasser Arafat, S.Sos., M.Si, serta Anggota Dewan Komisi D Kabupaten Sintang Dapil 2, Bapak Supriyadi. Turut hadir pula Danramil Binjai Hulu, para tokoh masyarakat, perangkat desa, serta tamu undangan lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, Iptu Royce Erlando, S.K.M., M.H menyampaikan apresiasi atas pembangunan galeri seni yang dinilai dapat menjadi wadah bagi generasi muda untuk berkarya sekaligus melestarikan budaya lokal.
“Kami berharap keberadaan galeri seni ini dapat menjadi ruang kreatif bagi masyarakat, terutama anak-anak muda, untuk mengekspresikan potensi dan bakat mereka. Selain itu, fasilitas ini diharapkan mampu memperkuat nilai-nilai budaya serta menjaga kerukunan di wilayah Binjai Hulu,” ungkap Kapolsek.
Acara peresmian ditandai dengan pengguntingan pita serta peninjauan langsung fasilitas galeri seni. Masyarakat setempat menyambut gembira kehadiran gedung tersebut karena dianggap sebagai peluang baru dalam mengembangkan kegiatan seni dan budaya, sekaligus mendukung kemajuan desa.
Dengan dibangunnya galeri seni ini, Pemerintah Desa Ampar Bedang berharap dapat meningkatkan aktivitas positif masyarakat serta memperkuat identitas budaya di wilayah Binjai Hulu.






