24.6 C
Sintang
Kamis, 21 November 2024

Hadiri Peringatan Hari Jadi Kota Sintang, Kapolres Pastikan Keamanan Sekitar Lokasi

Baca juga

Sintang – Kapolres Sintang menghadiri peringatan hari jadi Kota Sintang ke-661 yang digelar di Kantor Bupati Sintang, (10/5) pagi.

Kehadiran Kapolres Sintang AKBP Tommy Ferdian juga guna memastikan kesiapan personel pengamanan di sekitar lokasi serta sejumlah rangkaian yang nantinya digelar dalam peringatan hari jadi seperti karnaval dan pawai budaya.

Kapolres Sintang menuturkan peringatan hari bersejarah tersebut rutin digelar tiap tahunnya secara meriah dimana dengan keramaian yang ada tentunya terdapat potensi kerawanan sehingga pengamanan di sekitar lokasi juga perlu diperhatikan dengan seksama.

Baca juga: Polres Sintang Lakukan Cek Kesehatan Berkala ke Seluruh Personel Jajaran – Humas Polres Sintang (polrestasintang.com)

“Kita dari Kepolisian sudah memploting personel karena untuk hari ini ada beberapa rangkaian seperti pawai dan karnaval budaya,” ungkap Kapolres.

Ploting personel yang dilakukan Polres Sintang ini juga guna mengantisipasi kemacetan arus lalu lintas yang dapat terjadi saat kegiatan pawai maupun karnaval berlangsung.

“Kita sudah lihat rencana kegiatannya, seperti tahun lalu tentunya pawai ataupun karnaval ini baik yang melihat maupun turut serta pasti ramai dan terdapat potensi kemacetan yang bisa terjadi maka dari itu perlu kita siapkan langkah antisipasi serta jalur alternatif,” pungkasnya.

Kapolres berpesan agar dalam perayaan yang akan digelar tersebut masyarakat dapat mengikuti dengan tertib serta membantu Kepolisian dalam menjaga Kamtibmas tetap kondusif. (*)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Polsek Dedai dan Stakeholder Melakukan Luncing Gugus Tugas Polri

Dedai - Forkopimcam Kecamatan Dedai dan unsur terkait, mengikuti Launching Gugus Tugas Polri dalam rangka mendukung ketahanan pangan Secara...
spot_img

Berita Serupa

spot_img