23.7 C
Sintang
Jumat, 22 November 2024

Hadir Ditengah Masyarakat, Polisi Ikuti Majelis Ta’lim

Baca juga

Serawai – Selain melaksanakan tugas pokok Polri yakni sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Serawai Briptu Arif juga aktif dalam kegiatan keagamaan dengan mengikuti kegiatan majelis taklim.

Arif mengungkapkan, jumlah majelis taklim yang menjadi rutinitas setiap malam jumat berjumlah sekitar 20 orang yang diikuti oleh berbagai latar belakang.

“Jumlahnya kurang lebih 20 orang, ada pedagang, kemudian ada juga pegawai, tukang juga ada. Pekerjaan apapun dan siapaun bisa bergabung disini,” ujar Arif usai kegiatan tersebut, Kamis (27/12/2019) Malam.

Ia juga mengatakan, Majelis Taklim ini dibentuk sebagai suatu wadah untuk saling mengenal, saling berbagi antara warga lainnya. 

Terpisah, Kapolsek Serawai Iptu Muhammad Rasyid memberikan apresiasi terhadap personilnya yang telah mengikuti kegiatan keagamaan, terlebih kegiatan tersebut bersifat positif.

“Saya berharap Briptu Arif bisa menjadi contoh bagi anggota lain, karena kegiatan seperti ini sangat baik sekali untuk menambah ilmu keagamaan dan sosial yang tinggi,” pungkasnya.

Penulis: iis

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Polsek Dedai dan Stakeholder Melakukan Luncing Gugus Tugas Polri

Dedai - Forkopimcam Kecamatan Dedai dan unsur terkait, mengikuti Launching Gugus Tugas Polri dalam rangka mendukung ketahanan pangan Secara...
spot_img

Berita Serupa

spot_img