24.6 C
Sintang
Kamis, 21 November 2024

Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Tebelian Sosialisasi Karhutla Sampai ke Pelosok

Baca juga

News.polrestasintang.com – Sungai Tebelian, Saat ini masih minim nya curah hujan menjadi ancaman terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

Kapolsek Sungai Tebelian Ipda Diondi Asido Manik  S.Tr.K memerintah seluruh jajarannya terkhusus bagi Bhabinkamtibmas yang bertugas di Desa-Desa untuk melakukan sosialisasi. Kamis 12/9/19.

Para Bhabinkamtibmas pun kini gencar melaksanakan sosialisasi tentang Karhutla kepada warga, hal ini untuk mengantisipasi, terjadinya Karhutla di wilayah Kecamatan Sungai Tebelian.

Satu diantaranya yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas desa Nobal Bripka Titus dimana Polisi ini turun langsung ke Desa melaksanakan sosialisasi dan himbauan.

Himbauan itu tentang bahaya Karhutla kepada warga di Desa Nobal kecamatan Sungai Tebelian Kab Sintang

Adanya kegiatan sosialisasi seperti itu diharapkan mampu memberikan pencerahan serta kesadaran sosial dan hukum.

Tentunyan yang menjadi sasaran adalah seluruh warga masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan secara sembarangan.

“Hal-hal yang tidak dibenarkan yaitu membuka lahan pertanian dengan cara melakukan pembakaran hutan, membuang putung rokok sembarangan mau pun membuat titik api dekat lahan atau hutan yang mudah terbakar,” kata Bripka Titus.

Menurutnya, aksi bakar lahan sama sekali tidak dibenarkan. Sehingga memang perlu mendatangi warga satu persatu agar bisa sadar untuk bersama-sama memerangi Karhutla.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Polsek Dedai dan Stakeholder Melakukan Luncing Gugus Tugas Polri

Dedai - Forkopimcam Kecamatan Dedai dan unsur terkait, mengikuti Launching Gugus Tugas Polri dalam rangka mendukung ketahanan pangan Secara...
spot_img

Berita Serupa

spot_img