24.6 C
Sintang
Kamis, 21 November 2024

Personil Ditsamapta Polda Kalbar Berjibaku Padamkan Karhutlah

Baca juga

Kubu Raya – Personil ditsamapta dengan gigihnya berjibaku memadamkan titik api akibat karhutlah. Dalam upaya pemadaman tidak melihat waktu sampai larut malam, karena rata rata titik hospot muncul di siang hari sampai malam, sudah berhari hari kegiatan pemadaman titik api sampai larut malam seperti hari ini baik lokasi yg di sei bulan kecamatan Sei Raya maupun yang di Parit Delima Punggur Kecil kec Kakap kab Kubu Raya. Minggu (30/7/2023).

Tim samapta Polda Kalbar yang berjumlah 142 personil bersinergi dengan TNI, Polres Kubu Raya, BPBD, Damkar, rumah zakat dan Masyarakat Peduli Bencana (MPB) daerah setempat berjibaku menjinaki hektaran lahan yang terbakar.

Upaya petugas dalam melakukan pemadaman kebakaran lahan pun tidak mudah. Terlebih, lahan yang terbakar merupakan tanah gambut dan vegetasinya terdiri dari semak belukar.

Terpaan angin kencang, cuaca panas terik hingga kepungan kepulan asap pekat, tak membuat petugas surut semangat dalam melakukan pemadaman.

Petugas tetap berupaya maksimal sekuat tenaga untuk memadamkan api dan mengantisipasi kebakaran yang semakin meluas.

Malam kemaren tim Pemadaman Karhutlah bersinergi dengan tim pemadaman dari Brimob Polda Kalbar membeckup Polres Kubu Raya melakukan pemadaman di parit delima punggur Kecil kec Kakap Kab Kubu Raya.

Dirsamapta Polda Kalbar Kombes Pol Permadi Syahid Putra, SIK, MH yang turun langsung ke Sei Bulan kec Sei Raya menjelaskan kalau lahan gambut sulit sekali untuk di padamkan, kecuali hujanlah api tersebut bisa betul betul padam benar

“Luas lahan gambut yang terbakar perkiraan mencapai hektaran dan seluruhnya telah berhasil dipadamkan oleh tim gabungan. Namun dibeberapa titik area yang terbakar, tampak masih mengeluarkan asap. Dan hingga saat ini, Personil Samapta dan Brimob bersinergi dan masih berjibaku bersama melakukan pendinginan untuk memastikan tidak ada lagi asap yang keluar dan api dianggap benar-benar sudah padam,”

Dirsamapta Polda Kalbar Kombes Pol Permadi Syahid Putra mengakui, upaya pemadaman api di lahan gambut yang kering cukup membuat kewalahan anggota di lapangan.
Hari ini Tim Pemadaman Samapta Polda Kalbar melakukan pemadaman 3 tempat yaitu di sei bulan kec Sei Raya , Parit delima kec kakap dan Parit Toom kec Rasau Jaya kab Kubu Raya.

Kombes Pol Permadi Syahid Putra juga menegaskan dan menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak ada yang membersihkan ataupun membuka lahan dengan cara membakar.

“Jika membersihkan ataupun membuka lahan dengan cara membakar, akan dijerat Pasal 50 Ayat (2) Huruf B Jo Pasal 78 Ayat (4) Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perpu) Nomor 2 Tahun 2022 tentang Cipta Kerja Perubahan Atas Undang Undang Nomor 14 Tahun 1999 tentang Kehutanan atau Pasal 187 KUHPidana serta Pasal 69 Ayat 1 Huruf H UU PPLH Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup dengan ancaman 10 tahun pidana penjara,”

Sumber Ditsamapta Polda Kalbar
Penulis Paino SPd

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Polsek Dedai dan Stakeholder Melakukan Luncing Gugus Tugas Polri

Dedai - Forkopimcam Kecamatan Dedai dan unsur terkait, mengikuti Launching Gugus Tugas Polri dalam rangka mendukung ketahanan pangan Secara...
spot_img

Berita Serupa

spot_img