Binjai Hulu – “Cegah kerawanan dan ciptakan kamtibmas yang aman, pengawalan merupakan suatu kegiatan preventif yang dilakukan oleh anggota Polri. Kegiatan pengawalan itu diberikan kepada pihak-pihak yang dirasa memerlukannya secara khusus misalnya, saat membawa uang tunai yang cukup banyak untuk gaji karyawan, mereka minta dikawal, jadi kita kawal demi antisipasi keamanan petugasnya dan juga menghindarkan dari tindak pencurian atau penjambretan selama perjalanan,” kata Iptu Budi Santoso selaku Kapolsek Binjai Hulu saat menerangkan kepergian 2 personilnya melakukan giat pengawalan Dari Bank Mandiri menuju PT. Bonti Jaya Raya Kecamatan Binjai Hulu Kabupaten Sintang, Rabu, (26/08/2020).
Dua orang Personil Polsek Binjai Hulu jajaran Polres Sintang Aipda Birju Manurung dan Bripka Eki. Personil Polsek Binjai Hulu dalam melakukan pengawalan dilengkapi dengan surat perintah dan senjata sebagai Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam pengawalan dengan objek orang dan uang.
Tidak hanya itu sebelum melaksanakan Pengawalan terlebih dahulu diberikan APP kepada Personil agar dalam pelaksanaan Pengawalan harus tetap melekat selalu waspada terhadap situasi sekitar baik pada saat hendak berangkat, di perjalanan dan sampainya di tempat yang dituju.
”Kegiatan pengawalan ini rutin dilakukan anggota Polsek Binjai Hulu. Kebetulan ada permintaan dari pihak PT.Bonti Jaya Raya. Tujuan dari pengawalan adalah untuk mencegah dan menangkal segala bentuk tindakan kejahatan yang di tujukan kepada orang atau barang berharga yang menjadi objek pengawalan Polsek Binjai Hulu, sehingga tercipta situasi kamtibmas yang aman, kegiatan ini dilaksanakan kemarin dari jam 10 pagi dan berakhir pada jam 17.00 wib, dengan hasil aman dan objek yang dikawal sampai tempat tujuan,” ucap Iptu Budi Santoso. (hps)