27.5 C
Sintang
Selasa, 13 Januari 2026

Kapolsek Serawai Hadiri Rembuk Stunting di Desa Mekar Sari

Baca juga

Serawai – Polsek Serawai kembali menunjukkan peran pentingnya sebagai sosok aparat yang hadir di setiap kegiatan masyarakat. Kali ini, Kapolsek Serawai , Kecamatan Serawai, hadir dalam acara rembuk stunting di Balai Desa Mekar Sari. Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Camat Serawai, Kepala Desa Mekar Sari, Ketu BPD. Selasa (29/07/2025) pukul 08.00 WIB

Kapolsek Serawai dengan komitmennya untuk terus peduli terhadap kesehatan masyarakat, terutama dalam hal penurunan angka stunting, ikut mendampingi aparat desa dan warga dalam diskusi mengenai pencegahan dan penurunan stunting di wilayah Desa Mekar Sari.

Stunting merupakan masalah serius yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak-anak, dan membutuhkan perhatian serta penanganan lintas sektor.

Acara rembuk stunting ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara pemerintah desa, aparat keamanan, dan warga dalam menghadapi tantangan stunting. Melalui diskusi bersama, berbagai solusi terkait pencegahan stunting dibahas, termasuk peningkatan gizi dan pola hidup sehat di tingkat keluarga.

Kehadiran Kapolsek Serawai dalam kegiatan ini memperkuat komitmen sinergis antara aparat keamanan dan pemerintah dalam menangani masalah stunting.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Kapolsek Hadiri Pisah Sambut Camat Ketungau Hilir

Ketungau Hilir - Kapolsek Ketungau Hilir Iptu M.Sulaiman menghadiri kegiatan pisah sambut Camat Ketungau Hilir. Kegiatan tersebut di laksanakan...
spot_img

Berita Serupa

spot_img