Dedai – Dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat yang aman dan kondusif ,Polsek Dedai aktif melaksanakan sambang dan Koordinasi dengan instansi-instansi terkait,seperti halnya yang dilakukan oleh Aipda Hendri,Bhabinkamtibmas Polsek Dedai yang melaksanakan kegiatan sambang dan koordinasi dengan Pemerintahan Desa Lundang Baru Kec. Dedai,Desa binaanya. Selasa 29/4/5.
Kegiatan sambang dan koordinasi tersebut dilakukan sebagai upaya untuk memelihara kamtibmas di Desa,karena dengan adanya sambang dan koordinasi maka akan terbentuk komunikasi yang baik antara bhabinkamtibmas dan aparat desa sehingga terjadi kerjasama yang baik dan solid dalam menjaga kamtibmas desa
Selain itu Aipda Hendri juga menyampaikan himbauan tentang program ketahanan pangan oleh pemerintah,ia menyampaikan agar perangkat desa bisa memberikan himbauan kepada warga untuk memanfaatkan lahan pekarangan yang ada dengan menanam tanaman-tanaman sayuran seperti cabe,tomat,terong dan lain-lain,guna untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga masing-masing warga,tuturnya
Kepala Desa Lundang Baru,Bapak Dede Hendranus,S.E mengucapkan terimakasih kepada Bhabinkamtibmas yang telah sudi kiranya hadir dan berkoordinasi didesa kami,saya tau tugas bhabinkamtibmas itu sangat banyak dan tidak hanya mengurus 1 Desa saja,tapi bahkan bisa sampai 2 hingga 5 Desa,tapi dengan kesibukan tersebut masih bisa menyempatkan waktunya hadir di kantor kami,sangat kami apresiasi sekali,tuturnya