31.9 C
Sintang
Jumat, 22 November 2024

Bhayangkari Ranting Sepauk Lakukan Bhakti Sosial Dalam Rangka HKGB ke-68

Baca juga

Sepauk – Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) Ke-68, Ketua Bhayangkari Ranting Sepauk Ny. Suharsih Anang bersama anggota Bhayangkari dengan didampingi Kapolsek Sepauk, Iptu TY Anang beserta personil Polsek Sepauk melakukan kegiatan bhakti sosial kepada warga yang tidak mampu, Kamis (27/08/2020).

Bhakti sosial yang dilakukan ini dengan cara pembagian paket sembako berupa mie instant, telur, masker serta vitamin.

“Memang tidak banyak yang bisa kami berikan, kami berharap semoga dapat bermanfaat bagi ibu sekeluarga” ucap Ny. Suharsih Anang kepada nenek Sudan, salah satu penerima baksos.

“Terima kasih atas bantuan yang telah diberikan bapak dan ibu, semoga kebaikan bapak ibu dibalas berlipat kali ganda oleh Tuhan yang Maha Esa,” ucap nenek Sudan.

Ny. Suharsih Anang mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh Bhayangkari Ranting Sepauk ini pelaksanaannya dalam rangka menyambut Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) yang ke 68, dan sebagai wujud kepedulian Bhayangkari kepada warga masyarakat.

“Selain Sembako, Bhakti Sosial kali ini juga sekaligus membagi-bagikan masker dan vitamin mengingat pada saat ini sedang terjadinya Pandemi Covid-19. Diharapkan masyarakat penerima baksos ini dapat semakin sehat dan disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam rangka pencegahan Covid, yaitu lakukan 3 M. Memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun,” pungkas Ny. Suharsih Anang.

Pada kesempatan itu pula, Kapolsek Sepauk menyampaikan apresiasi dan dukungannya kepada Bhayangkari Ranting Sepauk yang memiliki kepedulian terhadap warga yang tidak mampu.

“Kiranya bukan hanya kali ini saja, melainkan dapat berkesinambungan sehingga dengan kegiatan Bhayangkari yang merupakan persatuan istri anggota polri ini, juga dapat mempererat hubungan silaturahmi keluarga Polri dengan masyarakat,” tutup Iptu TY Anang. (hps)

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Berita Terbaru

Polsek Dedai dan Stakeholder Melakukan Luncing Gugus Tugas Polri

Dedai - Forkopimcam Kecamatan Dedai dan unsur terkait, mengikuti Launching Gugus Tugas Polri dalam rangka mendukung ketahanan pangan Secara...
spot_img

Berita Serupa

spot_img